Beranda | Artikel
Adab Berjalan dan Berkendara Bagian 2 - Panduan Amal Sehari Semalam (Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.)
Selasa, 26 September 2017

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.

Pada ceramah kali ini, Ustadz Abu Ihsan akan menjelaskan tema seputar “Adab Berjalan dan Berkendara Bagian 2“.

Download juga kajian sebelumnya: Adab Berjalan dan Berkendara Bagian 1

Ringkasan Ceramah Agama: Adab Berjalan dan Berkendara Bagian 2

Kita tahu setiap amal perbuatan itu tercatat dan akan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah Ta’ala. Termasuk setiap langkah kaki yang kita ayunkan. Ada langkah yang menjadi pahala, ada langkah yang menjadi dosa. Kedua kaki akan berbicara pada hari kiamat tentang langkahnya. Kemana akan dilangkahkan oleh pemiliknya. Jika kita berjalan untuk mencari ridho Allah, niscaya setiap langkah akan bernilai kebaikan. Allah akan mengangkat derajat dan menghapus kesalahan. Sebaliknya, jika dilangkahkan untuk kemaksiatan, maka setiap langkah tersebut akan menambah keburukan dan dosa.

Berdasarkan dengan hal di atas, tentunya menjadi penting bagi seorang muslim memperhatikan langkah kakinya. Hendaknya seorang muslim hanya melangkahkan kaki kepada perkara-perkara yang membawa ridho Allah. Tetapi disamping itu, tentunya ketika kita melangkahkan kaki kepada kebaikan-kebaikan, disana ada adab-adab yang berkaitan dengan berjalan. Baik itu berjalan dengan kaki, sampai dengan berjalan dengan kendaraan-kendaraan.

Apa saja adab berjalan dan berkendara bagian 2 ini sebagaimana yang telah diajarkan oleh Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam? Simak penjelasan selengkapnya di dalam rekaman kajian yang disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.

Download Ceramah Agama: Adab Berjalan dan Berkendara Bagian 2


Mari turut bagikan hasil rekaman ataupun link ceramah agama yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter, dan Google+ yang Anda miliki, agar orang lain bisa turut mengambil manfaatnya. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/28288-adab-berjalan-dan-berkendara-bagian-2-panduan-amal-sehari-semalam-ustadz-abu-ihsan-al-atsary-m/